MEDAN, iNewsDeliraya.id- Tidak semua hari mahasiswa bisa melihat kapal-kapal besar bersandar, menyaksikan aktivitas bongkar muat barang, dan memahami logistik nasional secara langsung. Tapi itulah yang dialami 76 mahasiswa Teknik Sipil dari Universitas Katolik (UNIKA) St. Thomas saat bertandang ke kantor pusat PT Pelindo Multi Terminal (SPMT), subholding Pelindo yang fokus pada terminal nonpetikemas. Kamis (17/4).
Kunjungan ini bukan sekadar jalan-jalan akademik. Ini adalah kuliah lapangan yang sarat ilmu – di mana teori bertemu praktik, dan ruang kelas berpindah ke dermaga. Bertempat di Kantor Pusat SPMT, Medan, kegiatan ini menjadi bagian dari program pembelajaran luar kampus untuk membuka wawasan mahasiswa soal industri pelabuhan, manajemen logistik, dan peran vital sektor maritim dalam ekonomi nasional.
Tak berhenti di situ, para mahasiswa juga berkesempatan mengikuti port visit ke Branch Belawan, melihat langsung denyut nadi aktivitas pelabuhan – dari proses bongkar muat hingga pengelolaan fasilitas pelabuhan. Semua dijalankan dengan standar ketat keamanan dan keselamatan pelabuhan. Sebelum turun lapangan, peserta dibekali dengan induksi dan pemaparan materi dari tim SPMT yang berlangsung interaktif dan membuka cakrawala.
“Kami menyambut baik kehadiran mahasiswa UNIKA St. Thomas. Ini adalah bentuk komitmen Pelindo Multi Terminal untuk mendukung dunia pendidikan dan memperkenalkan lebih dalam sektor kepelabuhanan sejak dini,” ujar Budy Setiawan, SVP Perencanaan & Pengelolaan SDM SPMT.
Sementara itu, antusiasme terlihat jelas dari para mahasiswa. Salah satunya, Enjelita, mengaku kunjungan ini jauh melampaui ekspektasi.
“Biasanya kami hanya melihat dunia pelabuhan lewat gambar atau video. Tapi kali ini, kami benar-benar masuk ke dalamnya. Rasanya seperti melihat jantung logistik Indonesia berdetak dari dekat,” katanya dengan penuh semangat.
Kegiatan ini bukan hanya memberi pemahaman, tapi juga menyemai inspirasi. Bahwa dunia pelabuhan bukan sekadar bongkar muat barang – tapi ekosistem strategis yang membuka peluang besar bagi generasi muda untuk terlibat dan berkontribusi.
Dengan agenda seperti ini, Pelindo Multi Terminal terus menegaskan peran ganda: sebagai penggerak logistik nasional dan mitra pendidikan yang membentuk SDM maritim masa depan.